Sejarah baru tercipat di kompetisi Mobile Legends terbesar di Indonesia. Dibantai RRQ Hoshi, Evos Legends gagal lolos babak playoff.
Laga panas El Clasico antara Evos Legends vs RRQ Hoshi telah usai. Namun sayangnya hasil akhir berakhir tragis untuk Sang Macan Putih.
Mereka harus mengakui ketangguhan dari Alberttt dan kawan-kawan. Meskipun sempat mengungguli jalannya permainan di menit-menit awal game pertama, ternyata belum menghantarkan hasil yang baik bagi Clover dan tim.
Baca Juga: Daftar Terbaru Cheat GTA 5 di HP, PC, dan PS4 yang Wajib Gamer Coba
Tim yang pernah menjadi juara dunia Mobile Legends, bertajuk M1 World Championship ini, dibantai oleh RRQ Hoshi 0-2. tanpa balas. Alhasil, mereka dipastikan tidak bisa lolos ke babak playoff.
“Halo Evos fams, halo semuanya, halo penggiat esports Mobile Legends. Kami dari Evos Legends ingin say sorry and say thank you, untuk semua yang udah support kita selama tiga bulan ini,” ujar perwakilan Evos Legends, dikutip Bahas Game ID dari tayangan langsung MPL ID S10 di Youtube, Sabtu (1/10/2022).
Tak luput Evos Legends mengucapkan terima kasihnya, kepada seluruh pihak yang telah mendukung mereka. Termasuk kepada para pemain dan staff pelatih.
Tim yang pernah menjuarai turnamen dunia Mobile Legends ini, mengungkapkan bahwa semuanya sudah berjuang, dan tidak melihat ada yang menyerah dari awal hingga MPL ID berlangsung, hingga ke laga melawan RRQ Hoshi hari ini.
Baca Juga: Update Patch Mobile Legends 1.7.20, Beatrix dan Wanwan Kena Nerf
“Mereka tetap mengeluarkan yang terbaik. Kami dari Evos Legends pamit undur diri dari season 10. Semoga di season selanjutnya kita bisa memberikan yang lebih baik lagi. Good luck untuk semua tim esports yang lanjut ke playoff. Terima kasih banyak,” tutup mereka.
Klasemen MPL ID S10 Week 8 Day 2
- Onic Esports
- RRQ Hoshi
- Alter Ego
- Bigetron Alpha
- Rebellion Zion
- Aura Fire
- Evos Legends
- Geek Fam
Tinggalkan Balasan