Hasil playoffs MPL ID S11 hari ketiga cukup mengejutkan. Onic lolos ke babak grand final, usai membantai Alter Ego 3-0 tanpa balas.
Pertarungan keduanya terjadi di final upper bracket kemarin. Alter Ego yang tak bisa membendung keganasan Sang Raja Langit, terpaksa tunduk di hadapannya.
Kebringasan Kairi dan kawan-kawan sudah ditunjukkan sejak bergulirnya babak reguler season hingga playoffs MPL ID S11. Setiap tim dibantainya, hingga win streak mereka pecah kala berhadapan RRQ di leg kedua.
Baca Juga: Jelang Akhir FFML Season 7, First Raiders Eclipse Mengganas
Onic pun mengemas hasil akhir klasemen reguler season dengan luar biasa. Hanya mengalami satu kali kekalahan, membawa tim yang dijuluki Sang Landak Kuning ini mengisi posisi puncak.
Alhasil mereka juga turut mengamankan slot upper bracket. Saat itu kedigdayaannya dibayang-bayangi RRQ di peringkat kedua.
Rekap Pertandingan Playoffs MPL ID S11 Hari Ketiga
Hanya saja perjalanan Alberttt dan tim di playoffs tidak semulus Onic. Pasalnya di upper bracket mereka kalah dari Alter Ego, dan turun ke lower.
Sementara di lower mereka berhadapan dengan rival abadi, Evos Legends. Laga el clasico pun terjadi untuk yang ketiga kalinya di MPL ID S11.
Pertandingan berlangsung begitu sengit. Jual beli serangan kerap terjadi di setiap game.
RRQ yang beberapa kali mendominasi jalannya pertandingan, mampu ditahan oleh Evos Legends untuk kesekian kalinya. Hal tersebut semakin terlihat saat game kelima berlangsung.
Sebagai game penentu, RRQ dengan status hero yang sudah maksimal, acap kali memberikan tekanan kepada Kapten Syakots dan kawan-kawan. Serangan demi serangan dilancarkan, lord demi lord didapatkan, namun sayangnya Evos Legends begitu tangguh.
Mental sebagai juara dunia Mobile Legends di IESF World Championship, terbukti bukan isapan jempol belaka. Anak-anak asuh coach Age ini berulang kali sukses melakukan defense.
Hingga akhirnya berhasil memanfaatkan momen kecil yang hadir. Seakan tak mau menyia-nyiakannya, Evos Legends langsung melancarkan serangan dan berhasil comeback.
Baca Juga: Hasil Playoffs MPL ID S11 Day 1: Alter Ego dan Evos Lolos Upper
Dengan begitu mereka menang dengan skor akhir 3-2. Sedangkan RRQ harus gugur, dan tidak bisa melanjutkan perjuangannya di playoffs MPL ID S11.
Di final lower bracket, Evos Legends berhadapan dengan Alter Ego. Untuk Onic sudah menunggu dengan tenang di grand final.
Selain mengisi slot grand final MPL ID S11 duluan, Onic juga memperoleh tiket untuk mewakili Indonesia di MSC 2023. Acaranya akan terselenggara offline pada bulan Juni 2023 di Kamboja.
Tinggalkan Balasan