IMG 20240206 WA0000

Indonesia Juara Piala AFC eAsian Cup 2023, usai Kalahkan Jepang

Indonesia juara Piala AFC eAsian Cup 2023 usai kalahkan Jepang di babak grand final. Garuda Muda langsung melumat dua leg sekaligus.

Pertandingannya berlangsung di Virtuocity Arena, Doha, Qatar, pada Hari Senin (5/2/2024) pada pukul 23.00 WIB. Atlet esports eFootball dari Indonesia yang tampil ialah Elga Cahya Putra dan Rizky Faidan.

Kendati berhasil mengamankan dua leg, akan tetapi, laga yang tersaji begitu menegangkan. Permainan kedua tim sangat rapih solid.

Indonesia dan Jepang sama-sama ngotot. Mereka bermain sangat ciamik, baik saat melakukan serangan maupun bertahan.

Indonesia memenangakan leg pertama dari laga adu penalti. Lalu leg kedua berhasil diamankan, setelah berhasil mencetak satu-satunya goal di babak tambahan pertama.

Bagi yang belum tau, AFC eAsian Cup 2023 merupakan turnamen esports pertama yang dihelat Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC), dengan sistem home-away. Acaranya dilaksanakan sejak tanggal 1-5 Februari 2024.

Berdasarkan informasi di situs resmi PSSI, pembagian grup mengikuti hasil pengundian akhir timnas yang tergabung di Grup D pada AFC Asian Cup 2023. Kendati begitu, di sini Irak tidak mengirimkan perwakilannya, sehingga grup ini hanya berisi tiga negara.

Total ada 20 negara yang berpartisipasi sejak bergulir dari babak grup. Berikut daftar timnya.

Peserta AFC eAsian Cup 2023

  • Lebanon
  • Qatar
  • Tajikistan
  • Uzbekistan
  • India
  • Suriah
  • Iran
  • Uni Emirat Arab
  • Hong Kong, China
  • Indonesia
  • Jepang
  • Vietnam
  • Korea Selatan
  • Yordania
  • Malaysia
  • Bahrain
  • Arab Saudi
  • Thailand
  • Oman
  • Kirgistan

Juara Piala AFC eAsian Cup 2023

  1. Indonesia
  2. Jepang
  3. Thailand
  4. Arab Saudi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *