Turnamen PUBG Mobile antar kampus se-Indonesia, PUBG Mobile Campus Championship (PMCC) 2022, resmi selesai. Tim Universitas Sumatera Utara OLD sukses menyabet juara PMCC 2022.
Kemenangan dengan total 178 poin ini, membawa USU OLD ke Grand Finals PUBG Mobile National Championship (PMNC) 2022. Mereka akan memperebutkan langsung tiket menuju ajang PUBG Mobile paling kompetitif di Indonesia, PUBG Mobile Pro League (PMPL) ID.
Sementara itu, runner-up PMCC diraih oleh tim Universitas Syiah Indonesia INSIGHT. USK INSIGHT memperoleh hasil cukup memukau dengan total 175 poin dan 4 kali WWCD, seperti informasi yang diterima Bahas Game ID, Minggu (25/12/2022).
Baca Juga: 10 Game Android Grafik Terbaik dan Terberat di Tahun 2022
Posisi ketiga diamankan oleh Universitas Muhammadiyah Malang ICORE 4.0, yang juga tampil gemilang di sepanjang PMCC 2022. Sebagai juara kedua dan ketiga, USK INSIGHT dan UMM ICORE 4.0 bakal mengikuti babak play-off PMNC 2022.
Turnamen PMCC 2022 diikuti oleh tim dan pemain dari berbagai universitas di seluruh Indonesia. Keseruannya sudah berjalan dari Online Qualifier tanggal 1-7 Desember, Play-Off tanggal 8 Desember, hingga Grand Finals tanggal 9-11 Desember.
Selain turnamen, rangkaian acara PMCC 2022 juga mempertandingkan kategori Campus Ambassador (CA). Pemenangnya adalah Livia Angie Tania, seorang mahasiswi asal Universitas Pelita Harapan.
Baca Juga: A Space for the Unbound & Coffee Talk Episode 2 Rilis di 2023
Menyusul di urutan kedua yaitu Jessica Fernanda, Tin dari Universitas Multimedia Nusantara. Lanjut urutan ketiga ada Natalia Indrawati Setiono, dari Universitas Prasetiya Mulya.
Kategori baru yang dipertandingkan dalam PMCC tahun ini adalah Campus Creator (CC), yang telah dirangkum Vian Ahmad dari Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya pada peringkat pertama, M. Setyo Dwi Putra dari Universitas Ahmad Dahlan pada peringkat kedua, serta Indri Ayu dari Universitas Tanjungpura pada peringkat ketiga.
Sekali lagi, selamat bagi para pemenang PMCC 2022! Bagi yang belum menang, jangan berkecil hati karena masih ada beribu kesempatan di masa depan! Jangan menyerah dan raih mimpimu setinggi mungkin! #BeTheStars
Tinggalkan Balasan